-->

10 Karakter Anime Terbaik yang Diperankan oleh Sakura Ayane Pengisi Suara Gabi Braun dari Shingeki no Kyojin

author photo Maret 15, 2022

Dalam dunia anime, seiyuu atau pengisi suara merupakan salah satu peran penting dalam kesuksesan sebuah anime dan karakter tertentu.

Ada banyak sekali seiyuu atau pengisi suara anime di Jepang, salah satunya adalah Sakura Ayane. Perempuan yang biasa disapa Ayaneru ini adalah seiyuu yang sudah memerankan banyak sekali karakter anime terpopuler seperti Tomori Nao dari Charlotte dan Gabi Braun dari Shingeki no Kyojin.

Sakura Ayane pernah terpilih sebagai "Best Supporting Actress" dalam acara Seiyuu Awards 2018, dan posisi kesepuluh "Best Female Seiyuu" dalam acara Newtype Anime Awards 2018.

Karakter-karakter ini adalah mereka yang diperankan oleh Sakura Ayane.

10.Satou Hina (Kamisama ni Natta Hi)



Hina adalah heroine di seri ini. Hina berpikir kalau dirinya adalah Kamisama. Namun, ada alasan kenapa dia berpikir seperti ini.

Hina cukup aneh namun dia adalah anak yang baik dan ceria sekali. Hina bisa meramalkan masa depan dan dia memberitahukan Youta kalau dunia akan berakhir dalam 30 hari.

Kisah Hina di seri ini cukup lucu namun berakhir menyedihkan.

9.Shimakaze (Kantai Collection)



Tidak banyak muncul dan tidak ada kedekatan bersama Fubuki (Main Character). Tapi, Shimakaze berada dalam posisi kedua karakter terfavorit Kantai Collection di MAL.

Shimakaze biasanya sendiri, bermain-main bersama mesin kecilnya. Namun, ketika dalam misinya, Shimakaze penuh percaya diri pada apa yang dimilikinya. Shimakaze bersikap sama kepada siapa pun. Dia bahkan pernah tidak hadir ke dek kapal untuk melakukan misinya, sehingga Kongou dan Fubuki harus mencarinya. Padahal Kongou adalah kapal bendera, dan menariknya ketika dia di cari, dia tidak ada di mana pun, dan akan keluar sendiri ketika ada hal menarik.

8.Isshiki Iroha (Yahari Ore no Seishun Love Comedy wa Machigatteiru.)



Isshiki Iroha adalah siswa kelas 1-C di SMA Sobu yang merupakan ketua OSIS saat ini dan salah satu manajer klub sepak bola.

Iroha biasanya bersikap manis di depan kebanyakan siswa lain untuk lebih mudah memanipulasi mereka.

Dari sisi Hachiman, Iroha adalah Hikigaya Komachi yang tidak lucu, lebih baik Sagami Minami, Shiromeguri Meguri palsu, Orimoto Kaori yang berbeda dan Yukinoshita Haruno yang lebih rendah.

Terlepas dari hal ini, Iroha pada akhirnya adalah orang yang baik, seperti yang dinyatakan Hachiman di Musim ke-3.

7.Sawabe Tsubaki (Shigatsu wa Kimi no Uso)



Tsubaki adalah siswa kelas 3 SMP Sumiya. Tsubaki baik sekali dan bersedia melakukan apa pun pada mereka yang dikenalnya. Tsubaki bisa melakukan ekskul apa pun yang ada di sekolahnya dan suka sekali bisbol.

Tsubaki benar-benar peduli pada Kousei. Dia sudah lama sekali kenal dan bersama-sama Kousei dari mereka kecil, namun dia tidak benar-benar menyadari perasaannya kepada Kousei sampai Miyazono Kaori mulai bicara dan dekat pada Kousei. Namun, Tsubaki tidak memiliki keberanian untuk membicarakan hal ini pada Kousei dan diam soal itu.

6.Kazama Levi (Trinity Seven)



Levi adalah siswa di Royal Biblia Academy dan merupakan salah satu dari Trinity Seven saat ini.

Levi baik dan biasanya berbicara dan bersikap sama kepada siapa pun. Bahkan mereka yang bersikap memusuhi dia, seperti Yamana Mira dan Lugh. Levi cukup nakal dan biasanya suka menipu siswa lainnya ke dalam situasi yang mesum/memalukan pada Arata.

Terlepas dari ini, Levi benar-benar peduli pada mereka dan memiliki sisi serius. Dia bahkan bersedia melakukan apa pun jika itu demi mereka. Levi sendiri sudah membunuh lebih banyak dari Trinity Seven saat ini melalui misi pembunuhannya di luar sekolah.

5.Uraraka Ochako (Boku no Hero Academia)



Uraraka Ochako adalah seorang siswa kelas 1-A di SMA U.A. sekolah untuk menjadi Pro Hero. Dia adalah heroine di seri ini.

Ochako memiliki tekad yang besar dan berkemauan keras. Ochako memiliki kemampuan Gravity.

Ochako ceria dan baik kepada siapa pun. Ochako pandai membaca dan memahami perasaan orang lain. Mirip dengan Midoriya Izuku, reaksi Ochako dibesarkan-besarkan dan lucu.

4.Secre Swallowtail (Black Clover)



Secre Swallowtail/Nero adalah pelayan kaisar sihir Leimiel Silvamillion Clover dari lima abad yang lalu. Karena menggunakan sihir yang tidak sempurna Secre berada dalam situasi yang tidak biasa.

Dia saat ini selalu berada di dekat Asta. Berbeda dengan cara dia memperlakukannya, Secre benar-benar peduli pada Asta.

Kedekatan Secre dan Asta di seri Black Clover menarik sekali. Noelle bahkan sampai tidak tahu harus melakukan apa dan memikirkan apa soal kedekatan Secre dan Asta.

3.Nakano Yotsuba (5-toubun no Hanayome)



Nakano Yotsuba adalah saudara kembar dari Nakano Ichika, Nakano Nino, Nakano Miku, dan Nakano Itsuki.

Yotsuba dan saudara perempuannya, mereka tidak suka belajar dan buruk dalam semua pelajaran di sekolah mereka. Karena hal ini mereka keluar dari sekolahnya yang lama dan pindah ke SMA Asahiyama, sekolah yang sama oleh Fuutarou, seseorang yang akan memberikan les untuk mereka.

Dari semua saudara perempuannya, Yotsuba yang memiliki masalah serius dalam hal ini. Namun, Yotsuba baik dalam melakukan hal apa pun di klub sekolah mereka. Yotsuba memiliki kepribadian yang ceria dan baik pada siapa pun.

2.Tomori Nao (Charlotte)



Dari admin sendiri, Tomori Nao adalah karakter anime terbaik yang pernah diperankan Sakura Ayane sampai saat ini.

Tomori Nao adalah heroine di seri ini. Dia adalah ketua OSIS Akademi Hoshinoumi dan pemilik kemampuan Invisible.

Nao biasanya memakai kameranya untuk merekam kekuatan kemampuan pengguna yang lain untuk memaksa mereka masuk ke sekolah yang sama olehnya demi kebaikan mereka.

Nao adalah individu yang luar biasa. Namun, karena masa lalunya, Nao tidak mempercayai siapa pun kecuali Shunsuke. Namun, dia perlahan membuka diri dan mempercayai Joujirou, Yuu, dan Kurobane bersaudara. Nao tidak hanya menunjukkan kepedulian yang besar kepada mereka melainkan semua pengguna kemampuan yang ada di sana.

Meskipun dia tidak menunjukkannya, Nao terbukti menyukai anak-anak seperti Ayumi dan Iori di mana dia akan bermain dan menemui mereka kapan pun dia bisa.

1.Gabi Braun (Shingeki no Kyojin)



Bisa dibilang Gabi Braun adalah karakter terpopuler yang pernah diperankan oleh Sakura Ayane. Ini dikarenakan seri Attack on Titan yang luar biasa dan sensasional.

Gabi adalah seorang Eldian yang hidup di Marley dan sepupu dari Reiner Braun. Gabi keras kepala, dia adalah seseorang yang akan menunjukkan emosi dan apa yang dipikirkannya. Gabi berani, memiliki tekad yang tak terbatas, dan bersedia melakukan apa pun demi kebaikan yang lebih besar. Gabi menunjukkan kepedulian yang besar kepada sesama Eldian yang ada di Marley, namun membenci Eldian yang ada di Pulau Paradis.

This post have 0 komentar


:) :( hihi :-) :D =D :-d ;( ;-( @-) :P :o -_- (o) :p :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ $-) (y) (f) x-) (k) (h) cheer lol rock angry @@ :ng pin poop :* :v 100

Next article Next Post
Previous article Previous Post

Advertisement