-->

10 Karakter Anime Vampire Terbaik

author photo Oktober 31, 2021

Vampir lahir dari cerita rakyat Eropa yang hidup dengan meminum darah manusia dimalam hari. Dalam anime, vampir hadir dalam berbagai rupa. Ada yang tetap pada cerita rakyat Eropa dan ada yang tidak.

Namun, kebanyakan vampir di anime selalu digambarkan sebagai makhluk yang hampir abadi dan memiliki kekuatan yang besar. Lalu, adapun yang dibedakan berdasarkan vampir murni dan vampir kelas bawah.

Di anime sendiri, kamu bisa menemukan banyak cerita vampir di dalamnya, seperti Monogatari Series dan Owari no Seraph.

Banyaknya cerita vampir dalam anime menghadirkan berbagai macam karakter vampir itu sendiri. Dan kalau kamu merupakan penggemar genre ini dan suka sekali karakter vampir, kami sudah memilih 10 karakter anime vampir terbaik yang mungkin kalian sukai di bawah ini.

10.Akashiya Moka (Rosario to Vampire)



Kalau kamu suka vampir yang manis. Maka Moka bisa menjadi pilihan kamu. Moka adalah vampir yang polos dan baik kepada siapa pun. Dan dia merupakan orang yang akan memeluk Tsukune tanpa bermaksud apapun.

Namun, tidak dengan Moka yang lainnya yang berada di dalam rosario yang ada pada dirinya. Kepribadian lain Moka ini lebih serius dan mandiri daripada Moka yang biasanya. Namun, tidak perduli Moka yang manapun keduanya sama-sama baik.

Moka sendiri memiliki dua kepribadian yang mana Moka yang asli adalah yang ada di dalam rosario miliknya. Dimana ini dia lakukan untuk menekan kekuatan yang sebenarnya. Dan, Moka yang sering kita lihat adalah kepribadian lain yang lebih ramah darinya.

Moka sendiri hanya meminum darah Tsukune, dan aku pikir itu tidak lebih dari kecupan yang dilakukan Moka kepadanya.

9.Yue (Arifureta Shokugyou de Sekai Saikyou)



Yue adalah vampir yang baik. Namun, karena dia memiliki apa yang diinginkan dan ditakuti oleh Ehit. Dia dimasukkan ke dalam labirin dan tidak bisa keluar dari sana sendirian sampai Hajime menemukan dan membebaskannya.

Yue sendiri merupakan nama yang diberikan oleh Hajime untuknya sehingga dia bisa melupakan masa lalunya yang kelam dan melanjutkan hidup.

8.Noe (Vanitas no Karte)



Ada yang lebih menarik daripada Noe di seri ini. Menurutku, dia adalah Jeanne. Namun, saat ini aku lebih memilih memasukkan nama Noe daripada Jeanne karena beberapa alasan.

Noe sendiri merupakan tokoh utama dalam seri ini bersama Vanitas. Dia melakukan apa pun yang dia suka dan tidak mempermasalahkan apakah kamu vampir atau manusia. Menurutnya, vampir dan manusia sama-sama memiliki hal baik dan buruk.

Noe sendiri memiliki kepribadian yang menarik. Dimana dia mudah sekali tertarik pada hal disekitarnya dan mulai bersinar dan lupa diri karenanya. Namun, dibalik keceriaannya itu, Noe memiliki masa lalu yang kelam.

7.Kiryuu Zero (Vampire Knight)



Karakter vampir kita kali ini cukup serius dan memiliki dendam kepada vampir itu sendiri.

Teman masa kecil Yuuki. Ayah dan ibunya adalah pemburu vampir, sampai kemudian mereka dibunuh oleh vampir murni ketika dia masih kecil, dan mereka menjadikannya vampir seperti mereka. Zero kemudian menyimpan kebencian yang besar kepada vampir sejak saat itu dan merahasiakan dirinya dari Yuuki kalau dia adalah seorang vampir. Dia tidak ingin Yuuki terlibat kedalam masalah ini. Tapi, tidak sampai Yuuki tahu kalau dia sebenarnya vampir.

6.Seraphim (Kore wa Zombie Desu ka?)



Seraphim dari seri ini layaknya onee-san. Namun, bagi kamu anak laki-laki, jangan berharap kalau dia akan menghisap darahmu kecuali kamu orang yang tepat untuknya.

Seraphim sendiri adalah seorang ninja vampir yang luar biasa. Dia datang ke rumah Ayumu untuk melayani Eucliwood, meskipun ketika ditolak, dia akhirnya menjadi pelayan Ayumu dengan harapan dia bisa berubah pikiran.

Seraphim sendiri memiliki kepribadian yang serius dan sedikit kasar kepada Ayumu. Namun, dia adalah vampir yang baik. Akan tetapi, ada hal yang tidak boleh dibiarkan untuk dilakukan olehnya. Itu adalah memasak. Bicara soal memasak, apapun yang terjadi Seraphim tidak boleh sampai berurusan dengan hal ini karena dia sama sekali tidak bisa memasak dan itu bahkan tidak bisa disebut makanan.

5.Krul Tepes (Owari no Seraph)



Apa yang direncakan Krul Tepes di animenya cukup menarik. Tidak ada yang benar-benar tahu apa itu. Dia sama seperti vampir lainnya yang menganggap manusia tidak lebih dari makanan mereka. Namun, itu bukan alasan sepenuhnya kenapa dia membenci manusia. Menurutnya, manusia adalah makhluk serakah dan busuk yang akan melakukan apa saja.

Namun, dia sendiri yang menjadikan Mikaela vampir dan menunjukkan kebaikan padanya. Namun, tidak pasti apakah ini untuk keperluannya sendiri atau tidak.

Krul bukanlah vampir biasa dan dia bersikap cukup keras pada dirinya sendiri.

4.Irina Luminesk (Tsuki to Laika to Nosferatu)



Vampir dalam seri ini tidak sama seperti vampir pada umumnya. Namun, meski demikian, ras vampir di seri ini masih ditakuti dan didiskriminasi karena cerita yang tidak benar tentang mereka.

Irina Luminesk sendiri merupakan vampir yang dijadikan subjek percobaan untuk dikirimkan ke bulan. Namun, ini bukan berarti mereka memaksanya, melainkan karena kemauannya.

Irina memiliki mimpi bisa ke bulan suatu saat nanti, dan untuk itu dia rela melakukan apa pun yang dikatakan oleh manusia selama percobaannya. Meskipun dia sadar kalau dirinya akan dimusnahkan setelah semua itu berakhir.

Irina pada dasarnya membenci manusia karena memperlakukan dan menilai vampir sesuka mereka. Dia bahkan tidak percaya siapapun di sana, sampai Anya dan Lev merubah pemikirannya tersebut.

3.Kuro (Servamp)



Kuro adalah vampir pelayan dari Shirota Mahiru. Kuro sendiri merupakan nama pemberian darinya. Dia adalah vampir pemalas. Dia lebih suka bermain video game dan tidak melakukan apa-apa. Namun, Mahiru sendiri selalu berada dalam situasi yang memaksanya harus melakukan ini dan itu.

Kuro bukanlah satu-satunya servamp dalam seri. Dia adalah kakak dari delapan servamp yang ada di seri dan bisa dibilang yang terkuat. Servamp sendiri memiliki masa lalu yang menarik. Namun, Kuro tidak pernah membicarakan hal ini kepada Mahiru, dan benci ketika ada yang menanyakan hal itu padanya. Dan, ketika servamp bisa mengubah manusia menjadi vampir sebagai subkelas mereka, Kuro lebih memilih untuk tidak melakukannya. Menurutnya, mereka mungkin tidak ingin menjadi vampir, dan vampir seharusnya tidak ada.

2.Staz Charlie Blood (Blood Lad)



Staz adalah vampir otaku di seri ini. Dia suka sekali bermain video game, membaca manga, dan menonton anime. Namun, meskipun otaku, Staz adalah bos dari Wilayah Timur Dunia Iblis.

Tapi, bos bukanlah apa yang diinginkan olehnya. Dia hanya ingin melakukan apapun yang dia suka. Oleh karena itu, dia tidak perduli pada apapun soal ini, dan membiarkan mereka yang ada di sana melakukan apa pun yang mereka suka.

Namun, Staz tidak sepenuhnya tidak perduli akan hal itu. Ketika Yanagi Fuyumi muncul di sana. Staz merasa bertanggung jawab dan berusaha melakukan sesuatu untuk menepati kata-katanya ke Fuyumi.

1.Oshino Shinobu (Bakemonogatari)



Bicara soal vampir terbaik yang ada di anime, aku tidak bisa berpikir yang lain selain Oshino Shinobu dari seri Monogatari.

Bisa dibilang Shinobu adalah makhluk supernatural terkuat yang ada di seri dan merupakan orang yang menjadikan Araragi Koyomi vampir. Karena hal ini mereka terikat satu sama lain.

Pada awalnya Shinobu tidak banyak melakukan apa pun selama pertunjukkan. Tapi, dia cukup menarik ketika dia mulai berbicara dan sedikit terbuka kepada Araragi.

Itulah 10 karakter anime vampir terbaik dari kami. Kalau kamu suka silahkan komen dan share di bawah ini.

Akan ada bagian keduanya nanti...

This post have 0 komentar


:) :( hihi :-) :D =D :-d ;( ;-( @-) :P :o -_- (o) :p :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ $-) (y) (f) x-) (k) (h) cheer lol rock angry @@ :ng pin poop :* :v 100

Next article Next Post
Previous article Previous Post

Advertisement