-->

10 Rekomendasi Anime Fantasy Terbaik

author photo September 18, 2020

10 Rekomendasi Anime Fantasy Terbaik - Genre Fantasy adalah kategori anime yang ceritanya banyak sekali terdapat hal-hal imajinatif di dalamnya.

Hal-hal imajinatif itu sendiri bisa datang dari latar setting tempat dan waktu maupun lewat bagaimana penulis cerita menggambarkan tokoh-tokoh yang terlibat di dalamnya.

Genre Fantasy menawarkan sebuah dunia dimana di dalamnya penuh dengan sihir, monster, peri, dan berbagai hal yang tak ditemui di dunia nyata.

Genre yang berhubungan biasanya Action, Game, Magic, Supernatural, dan Super Power.

Mau tahu rekomendasi nonton anime fantasy terbaik? Berikut 10 daftarnya!

10.Mondaiji-tachi ga Isekai kara Kuru Sou Desu yo?



Sakamaki Izayoi, Kudou Asuka, dan You Kasugabe anak-anak bermasalah yang memiliki kekuatan super. Suatu hari mereka mendapatkan sebuah surat aneh yang jatuh dari langit, dan ketika masing-masing membuka surat mereka, mereka terpana melihat pemandangan di sekitar mereka berubah menjadi dunia yang belum pernah mereka temui sebelumnya yang dikenal sebagai Little Garden. Mereka telah dipanggil oleh Usagi Kuro untuk membantu sebuah guild "No Name" untuk mengalahkan raja iblis.

9.Hai to Gensou no Grimgar



Sebelum Haruhiro menyadarinya, ia telah dikelilingi kegelapan. Orang-orang disekelilingnya pun juga sama, tak ada yang ingat apapun selain nama mereka sendiri. Ketika mereka keluar dari kegelapan, dunia yang mirip game telah menanti mereka.

Agar tetap bertahan hidup, Haruhiro membentuk sebuah kelompok dengan orang lain dan belajar bertempur. Mereka mulai melangkah ke dunia Grimgar. Mereka tidak tahu apa yang menantinya di sana.

8.Dungeon ni Deai wo Motomeru no wa Machigatteiru Darou ka



Sebagai seorang petualang yang tinggal di Orario, tempat para petualang berkumpul dan mencari harta karun di labirin bawah tanah yang dikenal sebagai Dungeon, Cranell Bell menjadi satu-satunya anggota dari Hestia Familia. Meskipun ia sangat lemah dibandingkan dengan petualang veteran lainnya, dia mendapat kemampuan khusus yang memungkinkannya dapat menjadi lebih kuat dengan cepat, secepat perasaanya terhadap Aiz. Dibantu oleh Dewi Hestia dan orang lainnya, dia bersumpah untuk menjadi cukup kuat untuk berdiri disamping Aiz dan melindungi semua orang yang berharga baginya.

7.Overlord



Pada tahun 2138, game virtual reality berkembang dengan pesat. Sebuah game online populer, Yggdrasil mengumumkan akan segera menutup gamenya. Namun, Momonga, seorang pemain dan master dari guild Ainz Ooal Gown, memutuskan untuk tidak logout dan menghabiskan beberapa saat terakhirnya di dalam game saat server mulai ditutup. Momonga kemudian tidak dapat logout sepenuhnya, dengan karakter yang bukan pemain (NPC) mulai hidup dengan kepribadian mereka sendiri. Dihadapkan dengan situasi yang tidak normal ini, Momonga memerintahkan para pelayan setianya untuk membantu menyelidiki dan mengendalikan dunia baru ini, dengan harapan untuk mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi dan jika mungkin ada orang lain dalam keadaan yang sama.

6.No Game No Life



Sora dan Shiro adalah seorang NEET hikikomori bersaudara yang memiliki reputasi hebat sebagai gamer. Keduanya mengurung diri di dalam kamar dan tidak ingin hidup bersosial dengan masyarakat. Mereka bahkan menganggap kehidupan nyata sebagai "game yang buruk". Suatu hari, mereka dipanggil oleh seorang bernama Tet ke dunia lain, dunia dimana segala permasalahan diselesaikan dengan permainan.

5.Tate no Yuusha no Nariagari



Iwatani Naofumi bersama tiga orang lainnya dipanggil ke dunia pararel ke kerajaan Melromarc sebagai pahlawan. Melromac adalah negara yang dilanda Gelombang Malapetaka yang telah berulang kali meluluhlantahkan negeri dan membawa bencana bagi warganya selama berabad-abad. Keempat pahlawan tersebut masing-masing dianugerahi pedang, tombak, busur, dan perisa. Naofumi mendapatkan perisai dan dianggap yang paling lemah dan dianggap selalu salah. Dengan berbagai masalah tersebut, Naofumi memulai takdirnya di dunia tersebut.

4.Sword Art Online



Pada tahun 2022, sebuah game virtual reality yang dapat dimainkan secara masal dirilis ke pengguna.

Game tersebut bernama Sword Art Online (SAO). Dengan menggunakan NerveGear, berupa helm yang digunakan untuk mengontrol karakter game mengikuti pikiran pemain.

Pada tanggal 6 November, sebanyak 10.000 pemain login ke SAO untuk pertama kalinya dan menyadari bahwa mereka tidak bisa logout.

Mereka dipaksa harus mencapai ke kastil lantai 100 untuk mengalahkan bos terakhir agar dapat bebas.

Mereka yang mengalami kekalahan di dalam game, atau pun melepas NerveGear sebelum permainan selesai akan mengakibatkan kematian di kehidupan nyata mereka.

3.Re:Zero kara Hajimeru Isekai Seikatsu



Dalam perjalanan pulang dari supermarket, Natsuki Subaru tiba-tiba mendapati dirinya berpindah ke dunia lain.

Di dunia barunya tersebut, Subaru berteman dengan seorang gadis setengah elf berambut perak yang memperkenalkan dirinya sebagai Satella.

Saat dia dan gadis tersebut terbunuh secara misterius, Subaru terbangun dan menyadari bahwa dirinya mempunyai kemampuan "kembali dari kematian", yang memungkinkan dirinya kembali ke waktu sebelum dia mati.

2.Gate: Jieitai Kanochi nite, Kaku Tatakaeri



Cerita anime ini bermula ketika sebuah gerbang raksasa (Gate) muncul di Tokyo.

Tiba-tiba dari gerbang tersebut muncul para tentara dengan pakaian abad pertengahan yang langsung menyerbu warga yang sedang berjalan-jalan di sana.

Tidak hanya para manusia, para makhluk mitiologi seperti Orc, Goblin dan Wyvern juga muncul dan ikut menyerang.

Seorang tentara bernama Itami Youji yang kebetulan sedang berada di tempat kejadian tersebut pun bergerak cepat untuk mengevakuasi penduduk sekitar yang terjebak diantara tentara misterius tersebut.

Berkat usahanya tersebut, Itami dianugerahi penghargaan dan menjadi salah satu pasukan yang ditugaskan untuk meneliti 'dunia fantasi' di balik gerbang tersebut.

1.Tensei shitara Slime Datta Ken



Mikami Satoru, lelaki berusia tiga puluh tujuh tahun yang terjebak dalam pekerjaan membosankan dan tak senang dengan kehidupan biasanya.

Tapi, setelah ditikam oleh seorang perampok, ia terbangun di dunia fantasi ..., sebagai slime.

Saat ia menyesuaikan diri dengan keadaanya, hubungannya dengan monster lain memicu serangkaian peristiwa yang akan mengubah dunianya.

This post have 0 komentar


:) :( hihi :-) :D =D :-d ;( ;-( @-) :P :o -_- (o) :p :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ $-) (y) (f) x-) (k) (h) cheer lol rock angry @@ :ng pin poop :* :v 100

Next article Next Post
Previous article Previous Post

Advertisement